HARGA CREAM HN : REVIEW
Hello guys.
Kali ini saya akan ngebahas tentang skincare atau cream HN.
Saya pernah beberapa tahun lalu memakai cream HN (Hetty Nugrahati).
Pertama kali saya tau cream HN ini dari salah satu teman saya yang merekomendasikan cream ini.
Yang saya lihat sih cocok dimuka teman saya dan mukanya sangat bersih loh guys.
Tanpa basa basi saya langsung aja pesan cream HN lewat teman saya ini, dan keesokan harinya cream saya sampai ditangan saya, langsung aja saya coba creamnya saya memakai pertama kalinya pada malam hari tepat sebelum saya tidur.
sebelum saya memakai cream malamnya terlebih dahulu saya mencuci muka tentunya ya.
Oke setelah beberapa bulan terlihat perubahannya ya ga terlalu cepat menurut saya karena cream HN yang saya pakai original tentunya.
Sekitar sebulan lebih lah yaa saya melihat perubahan pada wajah saya.
Pada awal pemakaian saya tidak merasa iritasi atau apapun sih cuma sedikit agak merah ketika berpapasan pada sinar matahari.
Pada awal memakai creamnya pun tidak perih tetapi ketika memakai tonernya agak sedikit perih dibagian ujung mata dan pinggiran hidung saya dan setelah saya tanya pada teman saya yang memakai cream HN ini memang awalnya seperti itu dan setelah saya baca baca juga diartikel seperti itu.
Untuk langkah-langkah memakai cream HNnya sebagai berikut :
Cream Malam
1. Mencuci muka dengan sabun
2. Diamkan sesaat jangan memakai tissue ya biar meresap airnya (menurut saya loh)
3. Memakai toner wajah dengan kapas dengan cara ditepuk-tepuk
4. Diamkan beberapa menit
5. Memakai cream HN malam
Setelah itu selesai dan langsung dibawa tidur ya setelah keesokan hari terlihat glowing dan cerah.
Cream Siang
1. Mencuci muka dengan sabun
2. Diamkan sesaat dan jangan memakai tissue ya
3. Memakai cream HN siang
dan sudah selesai penggunaan Cream siangnya.
Menurut saya tanpa memakai bedak lagipun sudah cerah dan glowing ya dan saya juga tidak memakai bedak tambahan seperti bedak tabur atau padat guys.
Pemakaian pertama yang saya rasakan itu tidak perih dimuka kecuali pas memakai toner dan berpapasan pada sinar matahari ya dan saya sarankan kalian memakai masker muka ketika beraktivitas karena menghindari debu dan sinar matahari.
Jika kalian ingin memakai sunblock terlebih dahulu juga ga masalah kok guys.
Untuk harga yang saya beli saat itu sekitar harga Rp. 150.000 15gram.
Bagi kalian yang tidak ingin repot-repot ke dokter kulit silahkan membeli Cream HN original karena mudah dipakai dan murah harganya dan nyaman dipakai dimuka loh guys tidak berat seperti BB cream atau foundation, dengan cream HN wajah kalian mulus tanpa jerawat.
Tetapi setelah beberapa tahun saya sudah jarang memakai cream HNnya karena malas dan menurut saya sih mau kalian pakai skincare apapun kalau wajah tidak dirawat akan kembali lagi seperti semula wajah agak gelap dan jerawat muncul lagi tergantung kalian rajin merawat kulit ya.
Sekian review saya tentang skincare Cream HN.
Jika kalian ingin menambahkan silahkan comment dibawah ya guys
Terima Kasih.
No comments:
Post a Comment